
Sapujagadnews.com l BONDOWOSO – Warga kelurahan Tenggarang kecamatan Tenggarang Kabupaten Bondowoso digegerkan penemuan mayat bayi berjenis kelamin perempuan. Sesosok mayat bayi berjenis kelamin perempuan ditemukan di belakang rumah. Tepatnya jalan perikanan Darat, di Dusun Kauman Baru RT.15 RW.05, kelurahan Tenggarang, Kecamatan Tenggarang, Bondowoso.
Sementara kondisi bayi itu tanpa busana. Hanya terbungkus kantong plastik berwarna putih yang terikat erat.
Kapolsek Tenggarang AKP Muktamar SH membenarkan, adanya penemuan mayat bayi oleh warga. Pihaknya dapat laporan dari Ketua RT setempat.
Dimana salah satu warganya bernama Pak Minasun menemukannya mayat bayi, saat tengah memindahkan kayu bakar di belakang rumahnya.” Awalnya dikira bungkusan ampas kelapa, tapi koq bau ternyata setelah dibuka mayat bayi,” katanya, Kamis (14/5/2020).
Kendati demikian, tim identifikasi Polres Bondowoso langsung mengamankan lokasi dan memasang police line untuk olah TKP. Petugas langsung membawanya ke RSUD Koesnadi untuk keperluan otopsi.
“Guna penyelidikan lebih lanjut Kanitreskrim masih terus mengumpulkan keterangan warga sekitar sambil menunggu hasil otopsi dari rumah sakit,” pungkasnya. (Ytno)
Editor : YL
No Responses